AC Milan Resmi Keluar dari European Super League, Tim Italia Hanya Tersisa Juventus 

21 April 2021, 19:25 WIB
AC Milan Resmi Keluar dari European Super League, Tim Italia Hanya Tersisa Juventus . /

SERANG NEWS - AC Milan secara resmi mengumumkan keluar dari European Super League (ESL). 

Dari tiga klub pendiri asal Italia kini hanya menyisakan Juventus yang masih bertahan di European Super League. 

Inter menjadi tim pertama yang mengumumkan mundur dari proyek European Super League, disusul kemudian oleh AC Milan. 

Dalam pernyataan resmi klub, meski tidak secara gamblang menyatakan keluar, namun Milan mendengar kekhawatiran dari para fans. 

Baca Juga: Pendidikan Pancasila Tidak Tercantum di SNP, Ketua MPR: Ini Keputusan Tanpa Dipikir Matang

"Kami menerima undangan untuk berpartisipasi dalam proyek Liga Super dengan niat tulus untuk memberikan kompetisi Eropa terbaik bagi para penggemar sepakbola di seluruh dunia," bunyi pernyataan klub yang dikutip SerangNews.com Rabu 21 April 2021. 

Hal itu dilakukan bukan hanya untuk para fans tapi juga untuk kepentingan terbaik klub dan penggemar kami sendiri.  

"Perubahan tidak selalu mudah, tetapi evolusi diperlukan untuk kemajuan, dan struktur sepakbola Eropa telah berkembang dan berubah selama beberapa dekade," ujarnya. 

Namun, suara dan keprihatinan para fans di seluruh dunia telah diungkapkan dengan jelas tentang European Super League.  

Baca Juga: Resmi, Inter Tim Pertama Italia Umumkan Mundur dari European Super League

"AC Milan harus peka dengan suara mereka yang menyukai olahraga yang luar biasa ini. Kami akan terus bekerja keras untuk menghadirkan model sepakbola yang berkelanjutan," ujarnya. 

Pernyataan dari AC Milan tersebut tidak secara eksplisit mengatakan mereka mundur dari kompetisi, tetapi beberapa laporan di Italia, termasuk dari Sky Italia menunjukkan Rossoneri tidak lagi menjadi bagian dari proyek tersebut.

Sebelumnya Inter dan Atletico Madrid juga mengumumkan tidak akan terlibat dalam proyek European Super League. 

Sementara itu, Andrea Agnelli mengakui jika proyek European Super League tidak bisa lagi maju dan berkembang.***

Editor: Kiki

Sumber: Football Italia AC Milan

Tags

Terkini

Terpopuler