Viral Parkir di Malioboro Rp350 Ribu, Diskominfo DIY: Lapor di lapor.jogjaprov.go.id

- 20 Januari 2022, 09:51 WIB
Viral Parkir di Malioboro Rp350 Ribu, Diskominfo DIY: Lapor di lapor.jogjaprov.go.id
Viral Parkir di Malioboro Rp350 Ribu, Diskominfo DIY: Lapor di lapor.jogjaprov.go.id //Facebook Info Cegatan Jogja

SERANG NEWS - Sebuah unggahan viral di media sosial Facebook. Unggahan itu bercerita tentang tarif parkir di Malioboro Rp350 ribu.

Unggahan itu disampaikan melalui Grup Facebook Info Cegatan Jogja melalui akun Kasri Stone Dakone.

Ia mempertanyakan tarif parkir di Malioboro yang mencapai Rp350 ribu. Padahal, cuma parkir selama 2 jam untuk membeli oleh-oleh.

Baca Juga: Viral Video Gus Arya Mengeluarkan Darah Dari Wajah Tanpa Ada Luka, Benarkah Disantet?

"Kami hanya wisata lokal. Tidak bermaksud jelek. Cuma kami mau tanya apakah wajar parkir di sekitar wilayah Malioboro tepatnya di belakang hotel Premium Zuri, kalau gak salah sebesar Rp350.000," tulis akun Facebook tersebut.

Viral Parkir di Malioboro Rp350 Ribu, Diskominfo DIY: Lapor di lapor.jogjaprov.go.id
Viral Parkir di Malioboro Rp350 Ribu, Diskominfo DIY: Lapor di lapor.jogjaprov.go.id /Facebook Info Cegatan Jogja

Menurutnya, mereka parkir di Malioboro karena menjadi destinasi terkahir untuk berbelanja.

"Sekitar 2 jam setengah kami datang jam 9 malam dan pulang jam 10.30 malam. Karena itu destinasi kami terkahir ke wisata Jogja, cuma mau beli oleh-oleh daster," ucapnya.

Baca Juga: Bangga Jadi Sunda, Ini Kumpulan Link Twibbon Kuring Urang Sunda di Twibbonize, Imbas Pernyataan Arteria Dahlan

Dalam kuitansi, ujar dia, ada biaya lain-lain seperti cuci bis dan kebersihan. Ia berharap ada perbaikan karena menyangkut citra lokasi wisata.

Halaman:

Editor: Masykur Ridlo

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah