Bukan Hanya Hujan Meteor Geminid, Ini Misteri dan Peristiwa 14 Desember Sepanjang Sejarah Bikin Tercengang

- 13 Desember 2021, 05:30 WIB
Misteri dan peristiwa 14 Desember sepanjang sejarah.
Misteri dan peristiwa 14 Desember sepanjang sejarah. /Ken Supriyono/SerangNews.com/

SERANG NEWS – Peristiwa pada tanggal 14 Desember masih menjadi perbicangan publik.

Hebohnya misteri dan peristiwa 14 Desember membuat kata tersebut menjadi trending dalam pencarian mesin Google.

Apalagi disebutkan, bahwa tanggal 14 disebut-sebut bakal ada fenomena hujan meteor Geminid.

Geminid adalah hujan meteor terbaik setiap tahun karena intensitasnya bisa mencapai 120 meteor per jam jika diamati di lokasi yang ideal.

Baca Juga: Tanggal 14 Desember Itu Hari Apa hingga Trending di Google? Ini Peristiwa Besar Hingga Diperingati di Dunia

Menurut penjelasan Info Astronomy, pada Selala 14 Desember 2021 bumi akan masuk ke bekas jalur orbit asteroid 3200 Phaeton.

Debris yang ditinggalkan asteroid tersebut akan masuk ke atsmosfer Bumi sebagai fenomena hujan meteor.

"Hujan meteor ini dinamai sebagai Geminid," tulis akun Info Astronomy lengkap dengan penjelasan gambarnya yang dikutip SerangNews.com dalam akun Instagram @infoastronomy, Minggu 12 Desember 2021.

Menurut Info Astronomy kondisi itu baiknya diamati tengah malam. Sebab, langit sudah benar-benar gelar saat tengah malam.

Baca Juga: 14 Desember Hari Apa? Ternyata Kelahiran Zodiak Sagitarius, Ini Ciri Kepribadian dan Sifatnya

“Kondisi langit gekap dibutuhkan untuk mengamati hujan meteor,” paparnya.

Selain itu, ada lebih banyak meteor yang bisa diamati mulai dengan malam karena posisi kita di bumi sudah paling ideal.

Hujan meteor Geminid juga disebutkan bisa dilihat dari Jakarta dengan catatan tidak hujan, maka akan terlihat sebelum pukul 20:06 setiap malam.

Selain puncak hujan meteor Geminid, pada 14 Desember 2021 juga banyak misteri dan peristiwa besar lainnya.

Baca Juga: Benarkah 14 Desember akan Ada Hujan Meteor Geminid? Begini Penjelasan Puncak Fenomena Asrtronomy

Berikut peritiswa pada 14 Desember dalam catatan sejarah:

1902 - Kabel telegraf pertama dibentangkan di Samudra Pasifik.

1911 - Ekspedisi pertama yang mencapai Kutub Selatan, dipimpin Roald Amundsen.

1927 - Irak meraih kemerdekaan dari Britania Raya.

1939 - Uni Soviet dikeluarkan dari Liga Bangsa-Bangsa.

1957 - Diselenggarakannya Kongres Sejarah Nasional pertama di Yogyakarta.

Baca Juga: Puncaknya Tanggal 14 Desember 2021, Begini Cara Mengamati Fenomena Alam Hujan Meteor Geminid

1962 - Lukisan Mona Lisa dihargai 100 juta dolar AS - tertinggi dalam sejarah asuransi lukisan.

1981 - Israel merebut Dataran Tinggi Golan.

1989 - Chili mengadakan pemilu bebas pertamanya dalam 16 tahun. Patricio Alywin menjadi presiden.

1995 - Perjanjian Dayton ditanda tangani di Paris untuk menghentikan perang Yugoslavia.

2012 - 27 orang tewas, termasuk 18 anak-anak, dalam tragedi penembakan mematikan di sebuah sekolah dasar di Connecticut, Amerika Serikat.

Itulah misteri dan peristiwa 14 Desember sepanjang sejarah selain fenomena astronomy hujan meteor Geminid.***

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah