Ratusan Lagu K-Pop Mendadak Hilang dari Kakao M, Begini Penjelasan Spotify

- 1 Maret 2021, 11:26 WIB
Daftar penyanyi K-Pop yang debut dan comeback Maret 2021
Daftar penyanyi K-Pop yang debut dan comeback Maret 2021 /Soompi

Pihak Spotify berharap, semuanya segera selesai. Pihaknya pun berkomitmen untuk membantu pasar musik Korea.

Baca Juga: Ken dan Maudy Semakin Lengket, Wilantara Syok Bertemu Emeli, Trailer Love Story The Series Senin 1 Maret 2021

"Kami tetap berkomitmen untuk bekerja dengan pemegang hak lokal termasuk Kakao M, untuk membantu menumbuhkan pasar musik Korea dan ekosistem streaming secara keseluruhan.” tambahnya.

Kini, lagu-lagu Korea yang diluncurkan Kakao M hanya bisa diakses melalui aplikasi seperti MelOn sebagai sebuah platform musik digital terbesar di Korea Selatan.

Tablo dari grup Epik High melalui akun Twitternya juga menanggapi kebijakan Spotify menghilangkan lagu Korea secara besar-besaran.

Dia merasa bahwa Spotify terlibat pertikaian dengan perusahaan musik besar di Korea.

Baca Juga: Love Story The Series hingga Bioskop Malam, Jadwal TV di SCTV dan Trans TV

"Tampaknya perselisihan antara distributor kami Kakao M & Spotify telah membuat album baru kami Epik High Is Here tidak tersedia secara global di luar keinginan kami," tulisnya dikutip SerangNews.com dari akun Twitternya Minggu, 28 Februari 2021.

"Terlepas siapa yang salah, mengapa artis dan penggemar yang menderita ketika bisnis mengedepankan keserakahan di atas seni?," tambahnya.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Senin 1 Maret 2021, Pertahankan Pernikahan, Al Serius Dalami Kasus Kematian Roy

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: NME


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah