Milad ke 4 Tahun, Komunitas Sijum Tangsel Peduli Bikin Program Sambut Ramadan Ceria 2021

- 28 Maret 2021, 11:15 WIB
Program SRC 2021 Komunitas Sijum Tangsel Peduli
Program SRC 2021 Komunitas Sijum Tangsel Peduli /Ade Maulana/SerangNews.com//

SERANG NEWS- Rayakan milad ke 4 tahun pada 3 April 2021 mendatang, Komunitas sedekah Sijum Tangsel Peduli (Staped) bikin program Sambut Ramadan Ceria (SRC) 2021.

Program itu sekaligus peresmian sekretariat dan rumah ngaji Al Wafiq di Jalan Alam Segar 1, Pamulang Barat, Kota Tangerang Selatan.

Ketua Panitia Sambut Ramadan Ceria Sijum Tangsel Peduli, Ade maulana mengatakan, program SRC 2021 ini sebenarnya tak jauh berbeda dengan SRC tahun lalu.

Baca Juga: Kembangkan Wisata Lokal, Pemuda Gagas Komunitas 'Desa Wisata Citereup'

Baca Juga: 10 Tahun Komunitas BJS Lestarikan Bahasa Jaseng Ke Kaum Milenial Agar Tidak Punah 

Namun ditengah situasi dan kondisi pandemi Covid-19 saat ini, program SRC yang diberikan berupa pemberian paket sembako kepada 10 pondok yatim dan rumah tahfidz di wilayah Tangsel yang menjadi mitra dan binaan.

"Kalau tahun lalu kita itu roadshow ke pondok-pondok yatim dan rumah tahfidz untuk bagikan takjil. Ada juga paket sembako buat marbot masjid. Tapi tahun ini kita kemas berbeda, karena pandemi Covid-19, dan digabung dengan acara peresmian sekretariat dan rumah ngaji Al Wafiq," ungkap Ade kepada wartawan, Minggu 28 Maret 2021.

Dikatakan Ade, saat peresmian sekretariat dan rumah ngaji Al Wafiq pada 3 April 2021 mendatanh, juga akan dihadiri oleh Dik Doank dan Kak Muis (Pendongeng). Sekaligus penampilan anak-anak rumah ngaji Al Wafiq beserta wisuda.

Baca Juga: Ledakan Diduga Bom Bunuh Diri Terjadi di Gereja Katedral Kota Makassar

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x