Rilis di Indonesia Awal Maret, Realme Narzo 30A Jadi Pesaing Redmi 9T?

- 26 Februari 2021, 18:36 WIB
Realme Narzo 30A akan rilis di Indonesia
Realme Narzo 30A akan rilis di Indonesia /Tangkap layar/ Realme.com/

Smartphone ini juga tersedia dengan dua opsi kombinasi RAM dan ruang penyimpanan internal, yakni 3GB dan 32GB serta 4GB dan 64GB.

Baca Juga: Selain Redmi 9T, Inilah Deretan HP yang Memiliki Baterai 6000mAh dengan Harga di Bawah Rp3 Jutaan

Perangkat ini juga dibekali dengan 3-card slot, yakni 2 slot untuk kartu SIM dan 1 sot untuk microSD sebagai tambahan ruang penyimpanan.

Soal harga, Realme Narzo 30A 3GB/ 32GB dibandrol seharga 8.999 rupee atau setara dengan Rp1,8 juta dan Realme Narzo 30A 4GB/ 64GB seharga 9.999 rupee atau setara dengan Rp2 juta.

Baca Juga: Daftar Terbaru Laptop Berkualitas Baik dengan Harga Terjangkau Tahun 2021

Walaupun sama-sama dibekali dengan baterai 6000mAh, ada beberapa perbedaan antara Realme Narzo 30A dengan Redmi 9T yang baru-baru ini dirilis di Indonesia.

Salah satunya dari segi performa, kamera dan penyimpanan. Redmi 9T menggunakan chipset buatan Qualcomm seri 600, yakni Snapdragon 622 octa-core.

Baca Juga: Resmi Meluncur di Indonesia, Berikut Rincian Harga iPhone 12

Sedangkan Realme Narzo 30A menggunakan chipset buatan MediaTek Helio G85 (12nm) Octa-core dan GPU Mali-G52 MC2.

Jika Realme Narzo 30A menggunakan kamera utama 13MP, maka Redmi 9T menggunakan kamera utama 48MP dengan kamera depan sama-sama 8MP.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: realme.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x