Mengenal Sosok Kiper Reky Rahayu yang Bawa Persib Tumbangkan RANS Nusantara di BRI Liga 1

- 5 September 2022, 11:41 WIB
Kiper Persib Bandung Reky Rahayu.
Kiper Persib Bandung Reky Rahayu. /[email protected]//

Pada babak pertama Persib sudah unggul 2-0 melalui gol David Da Silva pada menit 26 dan tendangan penalti Ciro Alves menit 45. Sedangkan gol balasan RANS dicetak Wander Luiz menit 83.

Kendati demikian, Milla mengatakan, kemenangan atas RANS Nusantara ini bukan berarti permainan timnya telah sempurna.

Ia mencatat, timnya masih memiliki kekurangan yang akan diperbaiki dalam sesi latihan sebelum laga selanjutnya menghadapi Arema FC.

Lantas, siapakah sosok penjaga gawang Persib Bandung Reky Rahayu yang diturunkan bermain saat melawan RANS Nusantara FC.

Baca Juga: Jelang Big Match Persib Bandung Vs PSM Makassar, Menanti Langkah Luis Milla Jalankan Tugasnya

Dilansir dari laman Persib Reky Rahayu direkrut Persib pada tahun untuk menambah kekuatan di sektor penjaga gawang.

Kiper kelahiran Tangerang, 8 Mei 1993 itu sebelumnya bermain untuk Kalteng Putra di Liga 2.

Reky diikat kontrak berdurasi satu tahun. Ia diharapkan bisa mengisi kekosongan posisi yang ditinggalkan Teja Paku Alam yang terpaksa harus menepi selama empat bulan akibat cedera patah tangan.

Selain Kalteng Putra, Reky sempat mencicipi kerasnya persaingan di Liga 1. Klub Liga 1 terakhir yang dibelanya adalah Persela Lamongan.

Selain itu, Reky juga pernah membela Bandung United di Liga 3 pada 2019. Bersama Aang Suparman dan kawan-kawan, ia menjadi pilar penting di benteng pertahanan Bandung United.***

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah