PSS Sleman Tahan Persis Solo Berkat Aksi Heroik M Ridwan, Kiper PSS Dalam Pertandingan Piala Presiden 2022

- 12 Juni 2022, 00:34 WIB
M Ridwan saat menepis tendangan penalti Fabiano, Laga perdana Piala Presiden antara Persis Solo vs PSS SLeman berakhir imbang, tanpa gol
M Ridwan saat menepis tendangan penalti Fabiano, Laga perdana Piala Presiden antara Persis Solo vs PSS SLeman berakhir imbang, tanpa gol /tangkapan layar video/

SERANG NEWS - Penampilan Persis Solo vs PSS Sleman dalam ajang Piala Presiden 2022 berakhir imbang 0-0 pada Sabtu, 11 Juni sore.

Bermain di kandang sendiri, Persis Solo menjamu PSS Sleman dengan penonton mencapai 15.000 orang di Stadion Manahan, Solo.

Jumlah itu sekitar 75 persen dari keseluruhan kapasitas stadion.

Baca Juga: Akses Live Streaming Gratis Indonesia vs Yordania di Kualifikasi Piala Asia 2023, Disiarkan Indosiar

Pada babak awal pertandingan, Persis Solo vs PSS Sleman diwarnai dengan jual beli serangan antar tim.

Di menit ke 5, Sutanto berhasil memberikan umpan terobosan langsung menuju kotak penalti. Namun Samsul gagal melanjutkan umpan tersebut dikarenakan terjebak offside.

Pada menit ke 17, PSS berbalik menyerang lini pertahanan Persis setelah Gianluca gagal melakukan sapuan sempurna, bola sambaran langsung dari pemain lawan masih belum menemui sasaran.

Baca Juga: Link Nonton Live Streaming Indonesia vs Yordania di Kualifikasi Piala Asia 2023, Live di Indosiar

Tuan rumah Persis Solo hampir membuka skor setelah Fabiano Beltrame mengeksekusi tendangan bebas hasil pelanggaran dari Sutanto.

Namun kiper PSS Sleman, Ridwan dengan sigap menyelamatkan bola dan menggagalkan upaya mencetak gol Persis Solo.

Halaman:

Editor: Masykur Ridlo

Sumber: persissolo.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah