Tampil Memukau Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2020, Elkan Baggot Diminati FC Tokyo

- 30 Desember 2021, 16:52 WIB
Elkan Baggot diminati FC Tokyo
Elkan Baggot diminati FC Tokyo /Tangkapan layar Instagram/@elkanbaggott/

SERANG NEWS - Bek Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 Elkan Baggot dikabarkan diminati oleh FC Tokyo di Liga Jepang.

Elkan Baggot berhasil tampil memukau bersama Timnas Indonesia. Meskipun pada laga terkahir harus dihajar Thailand dengan skor telak 4-0.

Elkan Baggot dianggap ideal untuk posisi bek, karena memiliki postur tubuh yang tinggi dan bisa berduel bola udara.

Baca Juga: Resmi Dikontrak Persib Bandung, Bruno Cantanhede Katakan Hal yang Tak Terduga Bikin Bobotoh Terharu

Selain itu, pemain Ipswich Town juga masih berusia sangat muda. Sehingga, masih bisa berkembang menjadi lebih baik lagi.

Kabar Elkan Baggot diminati FC Tokyo itu disampaikan melalui akun Twitter @FctokyoEn pada 28 Desember 2021.

"FC Tokyo menunjukan minat pada bek Ipswich Town Elkan Baggot. Bek Indonesia memiliki tinggi badan, tingkat kemenangan udara yang tinggi, dan Carriage yang mulus. Dia telah bermain di AFF Suzuki Cup," tulis akun tersebut.

Baca Juga: Beredar Kabar Thailand Didiskualifikasi di Piala AFF 2020, Karena Apa, Cek Selengkapnya di Sini

Diketahui, Elkan Baggot merupakan pemain berusia 19 tahun dengan tinggi mencapai 194 cm.

Saat ini, ia dipinjamkan oleh Ipswich Town ke Kings Lynn Town hingga akhir musim 2021.

Halaman:

Editor: Masykur Ridlo

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah