Hasil Hylo Open Jerman 2021: Praveen-Melati Jatuh Bangun Taklukkan Wakil Prancis untuk Tiket 16 Besar

- 4 November 2021, 00:29 WIB
Hasil Hylo Open Jerman 2021: Praveen-Melati Jatuh Bangun Taklukkan Wakil Prancis untuk Tiket 16 Besar
Hasil Hylo Open Jerman 2021: Praveen-Melati Jatuh Bangun Taklukkan Wakil Prancis untuk Tiket 16 Besar /Tangkapan layar Instagram/@badminton.ina//

SERANG NEWS- Demi satu tiket ke babak 16 besar di Hylo Open Jerman 2021, pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan-Melati Deava Oktavianti, taklukkan wakil Prancis, William Villeger/Ane Tran, dalam pertandingan babak 32 besar BWF World Tour Super 500 Hylo Open 2021, Rabu 3 November 2021.

Pertandingan yang menguras tenaga itu harus diladeni Praveen-Melati dengan jatuh bangun dan jual beli serangan.

Bertanding di Saarlandhalle Saarbrucken, pasangan ganda campuran Indonesia menyingkirkan Villeger-Tran dalam duel tiga gim yang berlangsung selama 42 menit.

Baca Juga: Ngeri! Smash The Daddies Bikin Pemain Muda Jepang Terkapar dan Pastikan Tiket 16 Besar Hylo Open Jerman 2021

Gim pertama, Praveen-Melati tampil kurang kurang biasanya. Hingga akhirnya, mereka harus mengakui keunggulan dari Villege-Tran pada interval pertama dengan skor 5-11.

Praveen-Melati coba bangkit mengejar ketertinggalan. Tapi usaha keduanya gagal, karena Villeger-Tran berhasil menutup set pertama dengan kemenangan 21-13.

Menariknya di gim kedua, Praveen-Melati ngotok dan agresif. Keduanya sukses unggul cepat dengan skor 11-5. Set kedua itu pun berhasil ditutup untuk kemenangan Praveen-Melati 21-8. Hasil imbang itu memaksa kedua pasangan campuran ini menjalani rubber gim.

Baca Juga: Juara Bertahan Bulgaria Dipaksa Pulang Kampung, Fadia-Ribka Kantongi Tiket 16 Besar Hylo Open Jerman 2021

Saat rubber gim Praveen-Melati tancap gas dengan unggul telak 11-3 di paruh pertama.
Walau pasangan Prancis memperkecil ketertinggalan menjadi 8-13.

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah