Hiroyuki Endo dan Kamura/Sonoda Gantung Raket, Ini Rekor 6 Kemenangan Beruntung dari Marcus/Kevin

- 9 September 2021, 23:41 WIB
Ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.
Ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe. /Dok. Badminton Indonesia PBSI/

SERANG NEWS - Tiga pebulutangkis ganda putera Jepang, Hiroyuki Endo dan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda gantung raket atau pensiun dari bulutangkis.

Endo yang berpasangan dengan Yuta Watanabe serta Kamura/Sonoda merupakan lawan berat ganda nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukomuldjo.

Kedua pasangan tersebut membuat The Marcus/Kevin kewalahan saat bertanding. Bahkan, rekor pertemuan The Minions berhadapan dengan Endo/Watanabe terbilang cukup buruk.

Baca Juga: Musuh Bebuyutan Marcus/Kevin Gantung Raket, Jepang Kehilangan Ganda Putra Terbaiknya

Dari delapan head to head Marcus/Kevin vs Endo/Watanabe, tercatat ganda nomor satu dunia asal Indonesia kalah enam kali. Kekalahan itu pun terjadi secara beruntun.

Sementara, berhadapan dengan Kamura/Sonoda, Marcus/Kevin terbilang sedikit lebih bagus.

Dari 15 pertemuan yang sudah dilakoni, The Minions berhasil menang sembilan kali dan Kamura/Sonod enam kali.

Statistik dan rekor pertandingan ada di akhir artikel ini.

Baca Juga: Susy Susanti Pingsan Gegara Bermain Bulutangkis, Begini Kronologinya

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x