Susi Susanti Bicara Pengganti Gresyia Polli, Sosok Ini Dinilai Layak Temani Apriyani di Olimpiade Paris 2024

- 16 Agustus 2021, 16:31 WIB
Susy Susanti.*
Susy Susanti.* /Antara

SERANG NEWS –  Greysia Polii akan segera meninggalkan Apriyani Rahayu sebagai rekan satu tim di ganda putri bulutangkis Indonesia.

Greysia Polii sudah mengisyaratkan bahwa dirinya akan segera pensiun dari dunia bulutangkis dan memulai kehidupan baru dengan berwirausaha.

Meski belum secara tegas mengatakan diri akan pensiun, Greysia Polii sudah memastikan tidak akan fokus untuk kembali bermain bulutangkis.

Sebab, saat ini Greysia Polii sudah menginjak usia ke 34 tahun dan sebagai seorang istri.

Nama Greysia Polii dan Apriyani Rahayu sendiri menjadi buah bibir atas prestasinya meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020.

Greysia Polii dan Apriyani Rahayu menjadi satu-satunya atlet Indonesia yang meraih medali emas.

Wajar saja jika kabar pensiun dari Greysia Polli menarik perhatian banyak orang, terutama dari pelatih dan senior bulutangkis Indonesia.

Apalagi gelaran Olimpiade Paris akan dimulai pada 2024. Hanya menyisakan waktu kurang dari tiga tahun untuk berlatih agar bisa kembali meraih juara.

Baca Juga: Momen Spesial Greysia Polii Tawarkan Sepatu Dagangan Miliknya ke Jokowi

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x