Inter Milan Hanya Akan Jual Romelu Lukaku Rp2,2 Triliun Cash, Apakah Chelsea Masih Tergoda?

- 5 Agustus 2021, 15:10 WIB
Inter Milan Hanya Akan Jual Romelu Lukaku Rp2,2 Triliun Cash, Apakah Chelsea Masih Tergoda?
Inter Milan Hanya Akan Jual Romelu Lukaku Rp2,2 Triliun Cash, Apakah Chelsea Masih Tergoda? /Tangkapan layar Instagram/@romelulukaku//

Baca Juga: Diimingi Gaji 18 Juta Euro Romelu Lukaku Tergoda Rayuan Chelsea, Minta Inter untuk Menjualnya

Dikutip SerangNews.com dari Sportitalia, Kamis 5 Agustus 2021, bahwa diketahui kalaupun terpaksa melepas Lukaku, Inter Milan hanya ingin mendapatkan kompensasi transfer 130 juta euro secara cash alias tunai.

"Kita berbicara tentang 130 juta euro dan bagi Inter, jelas itu sebuah godaan," ujar mantan presiden klub, Massimo Moratti.

"Saya tak tahu apa yang dibutuhkan klub sekarang, tetapi angka yang sedang kita bicarakan tentu saja penting," imbuhnya, dikutip dari Tuttomercatoweb.

Lanjutnya, andai proposal megatransfer 130 juta euro diteken Inter Milan, Romelu Lukaku bakal tercatat sebagai pemain ekspor termahal di Liga Italia.

Baca Juga: Jelang Duel Akbar Belgia vs Portugal Euro 2020, Lukaku Malah Perang Urat Saraf dengan Ronaldo

Tak hanya itu, pendirian Lukaku juga digoyang Chelsea agar sang Boomber merumput kembali di Liga Inggris dengan iming-iming gaji 15 juta euro per musim, sudah termasuk bonus.

Jumlah itu diketahui dua kali lipat dari pendapatan tahunan Lukaku di Inter Milan.

Untuk itu, waktu sepekan ini krusial dalam menentukan kelanjutan masa depan raja gol sepanjang masa timnas Belgia tersebut.

Lantas apakah Romelu Lukaku akan mengambil tawaran itu? Dan kembali merumput bersama Chelsea? Mari kita tunggu saja kelanjutan bursa transfer yang banyak kemungkinan terjadi.***

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Sportitalia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah