9 Atlet Kabupaten Serang Wakili Banten ke PON Papua 2021, Target Raih Medali Emas!

- 19 Juni 2021, 19:36 WIB
Rapat Kerja Koni Kabupaten Serang/
Rapat Kerja Koni Kabupaten Serang/ /SerangNews

SERANG NEWS - Sembilan atlet dari Kabupaten Serang bersiap untuk berlaga di Pekan Olahraga Nasional atau PON Papua 2020 yang ditunda dan akan dilaksanakan di tahun 2021 ini.

Sembilan atlet tersebut terdiri dari cabor Biliard 3 orang, Dayung 1 orang, Layar 1 orang dan Muaythai 4 orang atlet.

“Ada 9 atlet Kabupaten Serang yang mewakili Provinsi Banten di PON Papua 2021,” kata Ketua KONI Kabupaten Serang, Pujiyanto saat Rapat Kerja di Anyer, Kabupaten Serang, Sabtu 19 Juni 2021.

Baca Juga: Live Streaming Hungaria vs Prancis Pukul 20.00 WIB, Prancis Pernah Kalah 13-1 di Budapest

Ia menargetkan sembilan atlet asal Kabupaten Serang tersebut dapat meraih prestasi yang gemilang di PON Papua 2020.

“Kita doakan bersama-sama, mudah-mudahan sembilan atlet ini bisa memberikan emas untuk Provinsi Banten,” ucapnya.

Sementara Ketua KONI Provinsi Banten, Rumiah mengaku bahwa saat ini para atlet sedang melakukan pemusatan pelatihan di daerah dan cabornya masing-masing.

Baca Juga: Prediksi Skor dan Susunan Pemain Portugal vs Jerman Euro 2020: CR7 dkk Curi Poin Panzer di Allianz Arena

“Anaka-anak sedang Pelada di tempatnya masing-masing sesuai dengan cabor, monitor kita tetap jalan dan ini skrg masuk dalam tahap tru out dan try in. Semua jalan sesuai dengan program latihan,” katanya.

Ia menjelaskan, terkait dengan pandemi Covid-19, pihaknya telah melakukan vaksinasi terhadap seluruh atlet yang akan bernagkat ke PON Papua 2020.

Halaman:

Editor: Kiki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x