Dukung Voin Esports di PMPL Indonesia Season 3, Ganjar Pranowo: Jateng Pride, Gaspol!

- 24 Maret 2021, 12:06 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mendukung Voin Esports di turnamen PMPL Indonesia Season 3
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mendukung Voin Esports di turnamen PMPL Indonesia Season 3 /Tangkap layar Instagram/ @pubgmobile.esports.id

SERANG NEWS - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mendukung tim Voin Esports di turnamen PUBG Mobile Pro League (PMPL) Indonesia Season 3.

Melalui unggahan Instagram PUBG Mobile Indonesia, Ganjar Pranowo meminta kepada Voin Esports untuk menunjukkan kekuatannya saat bertanding di PMPL Indnesia Season 3.

"Jateng pride, gaspol untuk Voin Esports, tunjukan nyali dan kekuatanmu di PMPL Indonesia Season 3," kata Ganjar dikutip SerangNews.com dari akun Instagram @pubgmobile.esports.id pada Rabu, 24 Maret 2021.

Baca Juga: Dimulai Besok, Total Hadiah PMPL Indonesia Season 3 Capai Rp2,1 Miliar

Baca Juga: Bukan Evos Reborn, Ini 3 Tim yang Diwaspadai BTR RA di PMPL Indonesia Season 3

Untuk diketahui, Voin Esports merupakan salah satu tim profesional PUBG Mobile Indonesia yang dibentuk pada tanggal 19 Juli 2019 oleh Daniel Adie Wicaksana.

Di PMPL Indonesia Season 3, Voin Esports berada di Grup A bersama Victim Esports, RRQ RYU dan Bonafide Esports.

Sedangkan, turnamen PMPL Indonesia Season 3 akan dimulai hari ini, 24 Maret 2021 sampai 18 April 2021.

Baca Juga: PMPL Indonesia Season 3 Segera Dimulai, Evos Microboy: Kalau Ketemu Kita Jangan Dilawan, Damai aja

Halaman:

Editor: Muh Iqbal Zikri

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x