Jadwal Final Singapore Open 2022, Lengkap Hasil Badminton Wakil Indonesia di Babak Semifinal

16 Juli 2022, 20:02 WIB
Jadwal Final Singapore Open 2022, Lengkap Hasil Badminton Wakil Indonesia di Babak Semifinal. /Instagram.com /@badminton_ina/

SERANG NEWS – BWF Super Series Singapore Open 2022 telah memasuki babak final untuk memastikan para juara.

Indonesia berhasil mengirim empat wakilnya melaju ke babak final Singapore Open 2022.

Jadwal pertandingan Singapore Open 2022 akan berlangsung di Indoor Stadium, Singapore, Minggu 17 Juli 2022, mulai pukul 12.00 WIB.

Empat wakil Indonesia yang lolos ke final Singapore Open 2022 adalah dua ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Baca Juga: Anthony Ginting Lolos Final Singapore Open 2022, Final Perdana dan Pecah Telur Menang dari Loh Kean Yew

Kedua pasangan ini akan berhadapan dalam tajuk All Indonesian Final Singapore Open 2022 di nomor ganda putra.

Dengan dua wakil tersebut, maka Indonesia dipastikan sudah mendapatkan satu gelar di nomor ganda putra.

Sementara, dua wakil Indonesia lainnya adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di nomor ganda putri.

Selanjutnya, Anthony Sinisuka Ginting di nomor tunggal putra. Ginting mengalahkan wakil tuan rumah Loh Kean Yew.

Baca Juga: Fajar/Rian Tantang The Babbies Leo/Daniel di All Indonesian Final Singapore Open 2022

Selain lolos ke final, kemenangan atas Loh menjadi yang pertama bagi Ginting setelah dua pertandingan sebelumnya selalu kalah.

Ginting juga pecah telur dan berhasil melaju ke final turnamen BWF Super Series di tahun 2022 ini.

Sementara itu, Apriyani/Fadia melaju ke final setelah secara dramatis mengalahkan wakil Thailand Supissara Paewsamparan/Puttia Supajurakul melalui permainan rubber game.

Apriyani/Fadia akan behadapan dengan wakil China Zhang Shu Xian/Zheng Yu yang mengalahkan rekan segenaranya Du Yue/Li Wen Mei.

Baca Juga: Cedera, Tangis Siti Fadia Pecah Dipelukan Apriyani Rahayu untuk Pastikan Final Singapore Open 2022

Sedangkan Leo Daniel lolos ke final setelah mengalahkan seniornya The Daddies Mohammad Ahsan Hendra Setiawan. Sedangkan Fajar/Rian menang atas Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi.

Hasil Semifinal Singapore Open 2022 Wakil Indonesia:

WD: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul (THA): 19-21, 21-18, 22-20.

MD: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (INA): 9-21, 21-18, 22-20.

 Baca Juga: Comeback Dramatis, Apriyani/Fadia Lolos Final Singapore Open 2022 Mengalahkan Ganda Putri Thailand

MD: Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (INA): 21-11, 21-7.

MS: Anthony Sinisuka Ginting vs Loh Kean Yew (SIN): 21-17, 21-14.

Jadwal Final Singapore Open 2022:

WS: Pusarla V Sindhu (IND) vs Wang Zhi Yi (CHN)

XD: Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (THA) vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (CHN)

WD: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (INA) vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (CHN)

MD: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (INA) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (INA)

MS: Kodai Naraoka (JPN) vs Anthony Sinisuka Ginting (INA).

Pertandingan final Singapore Open akan disiarkan langsung di iNews dan SPORTV serta live streaming TV Online iNews via RCTI+ mulai pukul 12.00 WIB.***

 

Editor: Ken Supriyono

Tags

Terkini

Terpopuler