Bos Persib Bandung Keceplosan, Sebut Rencana Datangkan Osvaldo Haay karena Permintaan Spesial Pemain Ini

10 April 2022, 23:07 WIB
Bos Persib Bandung keceplosan soal wacana datangkan Osvaldo Haay. /instagram @valdo_haay/

SERANG NEWS – Bos Persib Bandung Teddy Tjahyono beberkan rencananya dalam mendatangkan pemain di bursa transfer pra musim Liga 1. Salah satunya rumor soal kedatangan Osvaldoy Haay.

Selain Osvaldo Haay, rumor kedatangan Ciro Alves juga menjadi yang paling senter dikaitkan dengan Persib Bandung.

Teddy mengatakan belum bisa mengumumkan pemain yang belum resmi menandatangani kontrak dengan Persib Bandung.

Baca Juga: Kabar Terbaru Bursa Transfer Persib Bandung: Ini Bocoran Pengumuman Ciro Alves dan Osvaldo Haay

Namun Teddy seperti keceplosan saat ditanya soal rencana Persib datangkan Osvaldo Haay.

"Iya tuh (Osvaldo Haay-red), sudah rame orang berspekulasi tapi kita lihat aja lah," ucap Teddy Tjahjono dikutip SerangNews.com dalam JebreetMedia TV, Mingggu 10 April 2022.

Teddy kemudian membeberkan bahwa wacana itu muncul atas permintaan David da Silva.

"Ada yang lebih dulu, belum tahu kan? David Silva udah duluan yang ngajak," ujarnya.

Sejauh ini, Persib Bandung baru mengumumkan dua pemain. Yakni Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto.

Baca Juga: Rekap Bursa Transfer Liga 1 per 10 April 2022: Kejutan Persebaya, Persija, Persib Bandung, Arema, PSIS

Mereka didatangkan dari Persebaya dan akan menjadi tambahan kekuatan bagi lini tengah Pangeran Biru di Liga 1 nanti.

“Ricky Kambuaya dan Rachmad Irianto dua pemain yang sudah kita dapat tanda tangannya sehingga bisa kita umumkan,” ucap Teddy.

Ia menyatakan masih ada sejumlah pemain yang masih menjadi incaran pihak Persib.

Baca Juga: Profil dan Biodata Muhammad Arfan Gelandang Muda Indonesia yang Dilirik Persib Bandung

“Kalau pemain-pemain yang belum bisa kita dapatkan tanda tangan belum bisa kita publish,” katanya.

Teddy tidak menyebut siapa pemain yang dimaksud. Namun, banyak netizen yang menduga adalah Ciro Alves.

Pasalnya pemain yang musim lalu memberla Persikabo ini muncul dalam video perkenalan Ricky Kambuaya dan Irianto.

“Secara urutan kita baru dapatkan dua pemain ini maka kita umumkan. Apabila kita dapat pemain lain akan segera kita umumkan,” kata Teddy.

Baca Juga: Bersaing dengan Bhayangkara FC, Persib Bandung Rebutan Gelandang Tengah Asal PSM Makassar

Kedua pemain didatangkan karena pengalaman keduanya tampil di level internasional. Apalagi, Persib akan tampil di AFC Cup 2023 mendatang.

Usia yang masih muda menjadi pertimbangan Persib dalam kesepakatan untuk bekerja sama lebih satu musim.

“Ricky Kambuaya selama dua tahun sedangkan Rachmat Irianto tiga musim,” tulis pihak Persib.

Diketahui, Ricky bersama Persebaya musim ini tampil 18 pertandingan dengan torehan enam gol. Sementara Rachmat tampil 21 laga.***

Editor: Ken Supriyono

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler