Ada Persib, Persebaya, Persis dan Lainnya, Inilah 7 Klub Indonesia Pendiri PSSI, Dilarang Pindah Home Base

23 Januari 2022, 17:50 WIB
Ada Persib, Persebaya, Persis Solo dan Lainnya, Inilah 7 Klub Indonesia Pendiri PSSI, Dilarang Pindah Home Base /Kabar Banten/Lazuardi Gilang Gemilang

SERANG NEWS - Ada Persib, Persebaya, Persis Solo dan lainnya, inilah 7 klub Indonesia pendiri PSSI, dilarang pindah home base.

Tahukah kamu, dalam sejarahnya ada 7 klub di Indonesia yang berjasa dalam mendirikan federasi sepakbola di Indonesia yakni PSSI.

Sebagai organisasi resmi PSSI terafiliasi ke Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), Asean Football Federation (AFF).

Untuk tingkat Asia PSSI berafiliasi ke Asia Football Confederation (AFC) dan Federation Internationale de Football Association (FIFA) untuk tingkat dunia. 

Baca Juga: Kylian Mbappe Resmi Bergabung ke Real Madrid? Ini Uang Transfer yang Disiapkan Florintino Perez

PSSI sendiri berdiri berdiri pada tahun 1930 di Solo lebih tua dari hari lahir Kemerdekaan Republik Indonesia.

Bukan tanpa sebab, saat itu PSSI memang dijadikan alat politik untuk melawan penjajahan Belanda.

Karena memang saat itu, sepakbola dijadikan sebagai alat perjuangan untuk melawan penjajah.

Ir. Soeratin Sosrosoegondo adalah orang yang mencetuskan ide berdirinya PSSI kala itu. 

Baca Juga: Gacor di Laga Debut, Witan Sulaeman Bawa FC Senica Tekuk Zlate Moravce, Pelatih Puji Rekan Duet Egy

Ia menempuh pendidikan di Jerman dan kembali ke tanah air pada tahun 1928.

Soeratin saat itu, melihat sepakbola sebagai wadah untuk membangkitkan nasionalisme di kalangan pemuda sebagai upaya untuk melawan Belanda.

Soeratin membuat pertemuan demi pertemuan dengan tokoh-tokoh sepak bola di Solo, Yogyakarta dan Bandung.

Pertemuan di hotel kecil Binnenhof di jalan Kramat 17 Jakarta dengan Soeratin sebagai ketua Voetbalbond Indonesische Jakarta (VIJ) bersama pengurus lainnya. 

Baca Juga: Capai Target Juara, Persis Solo Bajak Empat Pemain Persib Bandung, Siapa Saja?

Pada pertemuan-pertemuan itu mematangkan gagasan perlunya organisasi persepakbolaan kebangsaan.

Pada tanggal 19 April 1930, berkumpullah wakil – wakil dari VIJ (Sjamsoedin – mahasiswa RHS); wakil Bandoengsche Indonesische Voetbal Bond (BIVB).

Kemudian ada Gatot; Persatuan Sepakbola Mataram (PSM) Yogyakarta, Daslam Hadiwasito, A.Hamid, M. Amir Notopratomo; Vortenlandsche Voetbal Bond (VVB) Solo.

Soekarno; Madioensche Voetbal Bond (MVB), Kartodarmoedjo; Indonesische Voetbalbond Magelang (IVBM) E.A Mangindaan (saat itu masih menjadi siswa HKS/Sekolah Guru,juga Kapten Kes.IVBM) Soerabajashe Indonesische Voetbal Bond (SIVB) diwakili Pamoedji. 

Baca Juga: Sudah Paham Situasi Persib, Robert Albert Siap Bawa Maung Bandung Sapu Bersih Kemenangan

Dari pertemuan tersebut maka, lahirlah Persatoean Sepakraga Seloeroeh Indonesia (PSSI).

Nama PSSI ini kemudian diubah dalam kongres PSSI di Solo 1950 menjadi Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia yang juga menetapkan Ir. Soeratin sebagai Ketua Umum PSSI pertama.

PSSI selaku induk sepak bola Indonesia secara tegas melarang ketujuh klub tersebut untuk berganti nama.

Ketujuh klub yang dimaksud adalah PSIM Yogyakarta, Persis Solo, Persib Bandung, Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, PSM Madiun, dan PPSM Magelang.

Ketujuh klub itu dilarang berganti nama karena merupakan merupakan klub-klub pendiri PSSI. 

Baca Juga: Jadi Pelatih Anyar, Sudirman Berambisi Bawa Persija Masuk Tiga Besar, Geser Persib?

Tujuh klub yang membidani lahirnya PSSI pada waktu itu adalah:

1. Voetbalbond Indonesische Jacatra (VIJ) yang merupakan cikal bakal Persija Jakarta

2. Bandoengsche Indonesische Voetbal Bond (BIVB/Persib Bandung)

3. Perserikatan Sepakraga Mataram (PSM/PSIM Yogyakarta)

4. Vortenlandsche Voetbal Bond (VVB/Persis Solo)

5. Madioensche Voetbal Bond (MVB/PSM Madiun)

6. Indonesische Voetbal Bond Magelang (IVBM/PPSM Magelang)

7. Soerabajashe Indonesische Voetbal Bond (SIVB/Persebaya Surabaya) 

Baca Juga: Duet Striker Persib David da Silva dan Bruno Cantanhede Beru Cetak 1 Gol, Akankah Jadi Duet Terburuk?

Soal larangan pergantian nama atau home base bagi ketujuh klub tersebut telah diatur dalam statuta PSSI Pasal 17 tentang Kewajiban Anggota PSSI poin G.

Sebagai penghargaan kepada 7 (tujuh) Klub Pendiri PSSI, yaitu PSIM Jogjakarta, Persis Solo, Persib Bandung, Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, PSM Madiun, dan PPSM Magelang.

Maka ketujuh Klub tersebut wajib melindungi seluruh aset sepak bola mereka termasuk nama, logo , domisili dan warisan sepak bola lainnya di setiap waktu, dan tidak melakukan perubahan (pengurangan atau penambahan) hal-hal tersebut dengan alasan apapun dikemudian hari."

Demikian ulasan mengenai ada Persib, Persebaya, Persis Solo dan lainnya, inilah 7 klub Indonesia pendiri PSSI, dilarang pindah home base.***

Editor: Kiki

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler