RANS Cilegon FC Masuk Final dan Promosi ke Liga1, Rudy Salim Beri Pesan Mengharukan: Senyum saat Diremehkan

28 Desember 2021, 05:30 WIB
Pemilik RANS Cilegon FC, Rudy Salim dan Raffi Ahmad. /Instagram @_rudysalim /

SERANG NEWS - RANS Cilegon FC memastikian diri melaju ke babak final Liga 2, sekaligus mendapatkan 1 tiket promosi ke Liga 1.

Kemenangan RANS Cilegon FC atas PSIM Yogyakarta di babak semifinal Liga 2, membuatnya lolos ke final dan mendapatkan tiket promosi Liga 1.

Diketahui pertandingan RANS Cilegon FC vs PSIM Yogyakarta berlangsung pada Senin 27 Desember 2021, di Stadion Pekansari, Bogor.

RANS Cilegon FC Berhasil Menang Telak 3-0 atas PSIM Yogyakarta di laga semifinal tersebut.

Baca Juga: RANS Cilegon FC Promosi ke Liga 1, Raffi Ahmad Tetap Santuy Main Ini Bersama Rafathar: Serba Bisa

Tiga gol tersebut masing-masing diciptakan oleh Bima Ragil, Alfin Tuassalamony, dan Cristian Gonzales.

Salah satu pemilik RANS Cilegon FC, Rudy Salim mengungkapkan pesan yang mengharukan.

Rudy Salim mengungkapkan hal tersebut, saat dirinya berkomentar di salah satu postingan Instagram @rans.cilegonfc.official  27 Desember 2021.

"Tim kami belajar untuk mengendalikan amarah, belajar tenang saat dipermalukan, belajar senyum saat diremehkan, belajar bersabar dan tetap bersyukur akan kekurangan kami," tulisnya dikutip SerangNews.com.

Baca Juga: RANS Cilegon FC Masuk Final Liga 2 dan Langsung Promosi ke Liga 1 usai Taklukan PSIM Tiga Gol Tanpa Balas

Rudy Salim mengatakan bahwa RANS Cilegon FC sudah berhasil membuktikan, saat di remehkan dan di sebut tim konten oleh banyak orang.

"Hari ini tim konten yang baru 8 bulan ini, berhasil membuktikan diri bahwa kami nampaknya layak masuk Liga 1," tulis Rudy Salim.

Ungkapan Rudy Salim tersebut, menjawab pernyataan orang-orang yang sudah meremehkan RANS Cilegon FC.

Diketahui tim asuhan Rahmad Darmawan, bermain menyerang di laga melawan PSIM Yogyakarta.

Baca Juga: Dear RANS Cilegon FC, Ini Bonus Raffi Ahmad Bila Juara Liga 2 dan Promosi ke Liga 1 Indonesia

Hingga akhirnya Bima Ragil berhasil memecah kebuntuan, di penguhujung babak pertama.

Bima Ragil berhasil mencetak gol di menit 42 dan membawa RANS Cilegon FC unggul sementara.

Serangan Cristian Gonzales cs tersu berlanjut di babak kedua, dan membuat PSIM kembali kebobolan.

Gol kedus RANS Cilegon FC, diciptakan oleh Alfin Tuassalamony di menit 65, babak kedua.

Selanjutnya RANS Cilegon FC kembali mencetak gol di menit 80, melalui striker andalannya Cristian Gonzales.

Cristian Gonzales berhasil menyempurnakan kemenangan RANS Cilegon FC, hingga laga berakhir skor 3-0 untuk RANS Cilegon FC.***

Editor: Ken Supriyono

Tags

Terkini

Terpopuler