HYLO OPEN 2021: Menuju All Indonesia Final Ganda Putra dan Campuran, Lengkap Tayang Badminton di TVRI

6 November 2021, 13:33 WIB
Semifinal Hylo Open 2021: Kans menuju final all Indonesia di Germany Open 2021. /Tangkap layar Vidio.com/

SERANG NEWS - Enam wakil badminton Indonesia masih akan berjuang di babak semifinal Hylo Open 2021.

Pertandingan semifinal badminton Hylo Open 2021 akan dilangsungkan hari ini, Sabtu 6 November 2021, dan disiarkan live TVRI serta live streaming Vidio.com dan YouTube BWF.

Enam wakil badminton Indonesia di semifinal Hylo Open terdiri dari tiga nomor ganda putra, dua nomor ganda campuran dan satu ganda putri.

Nomor ganda putra terdiri dari pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Pramudya Kusumawrdana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Baca Juga: Hasil Hylo Open 2021: The Daddies Kalah dari Sang Junior Leo-Daniel dalam Duel Sesama Ganda Putra Indonesia

Kemudian, nomor ganda campuran ada Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari, serta ganda putri Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.

Dengan masuknya enam wakil Indonesia, maka peluang terjadinya All Indonesia Final Hylo Open 2021 sangat besar di nomor ganda putra dan campuran.

Bahkan di nomor ganda putra sudah memastikan tiket final karena pasangan Leo/Daniel akan berhadapan dengan rekan senegaranya, Pram/Yeremia.

Baca Juga: Hasil Hylo Open Jerman 2021: Praveen-Melati Lolos Semifinal dengan Tumbangkan Wakil Tuan Rumah Jerman

Kans menjadikan All Indonesia Final Hylo Open 2021 ganda putra akan ditentukan dari kemenangan Marcus/Kevin yang kan behadapan dengan wakil Thailand Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren.

Jika pasangan berjuluk Minions yang juga menjadi unggulan nomor satu ini menang, maka dipastikan akan terjadi All Indonesia Final Hylo Open 2021.

All Indonesia Final juga masih bisa terjadi di nomor ganda campuran. Di semifinal, dua pasangan Indonesia akan berhadapan dengan dua pasangan dari Thailand.

Baca Juga: Hasil Hylo Open Jerman 2021: Fadia-Ribka Lolos Semifinal dengan Taklukan Ganda Putri Unggulan Thailand

Rinov/Phita akan berhadapan dengan unggulan pertama Dechapol Puavaranukroh/Sapsire Taerattanachai, yang juga mengalahkan pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja di perempat final.

Sedangkan Praveen/Melati akan berhadapan dengan pasangan Supak Jumkoh/Supissara/Paewsampran.

Kemudian, ganda putri Fadia/Ribka akan ditantang pasangan Jepang Rin Iwanaga/Kie Nakaishi.

Baca Juga: Hasil Hylo Open Jerman 2021: Taklukan Fajar-Rian dengan Straight, Pram-Yeremia Lolos Semifinal

Jadwal Semifinal Hylo Open 2021, Sabtu 6 November 2021:

19.00 WIB : Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (THA) : Court 1.

20.10 WIB : Pramudya Kumusmawardana/Yeremia Erich Yoche yacob Rambitan/Leo Rolly Carnando Daniel Marthin : Court 2.

21.40 WIB : Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (JPN) vs Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto : Court 1.

23.00 WIB : Dechapol Puavaranukroh/Sapsire Taerattanachi (THA) vs Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari : Court 1.

23.40 WIB : Supak Jomkoh/Supissara Paesampran (THA) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti: Court 1.

Pertandingan semifinal Hylo Open 2021 yang disiarkan TVRI hanya yang berada di court 1. Waktu juga dapat berubah sesuai durasi waktu pertandingan sebelummnya.***

Editor: Ken Supriyono

Tags

Terkini

Terpopuler