Keindahan Wisata Pulau Tunda di Banten Bikin Presiden Soeharto Kepincut Berkunjung

- 24 Oktober 2020, 19:09 WIB
Pulau Tunda
Pulau Tunda /Dok. Pemkab Serang/

SERANGNEWS.COM - Pulau Tunda dikenal memiliki pemandangan yang eksotis. Potensi alamnya yang memanjankan sejauh mata memandang, ternyata pernah menarik Presiden Soeharto mengunjunginya.

Kampung yang berada di Desa Wargasara, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang ini, dikunjungi Presiden Indonesia ke-2 pada tahun 1996. Penguasa rezim Orde Baru itu, beserta rombongan datang untuk melihat langsung kondisi kehidupan masyarakat Pulau Tunda.

Waktu itu, Presiden Soeharto juga memberikaan Rumpon atau rumah ikan sebanyak 15 unit yang disebar di sebelah selatan Pulau Tunda.

Baca Juga: Libur Panjang, Polres Cilegon Berlakukan Rekayasa Lalu Lintas 

Kunjungan Presiden Soeharto diceritakan ulang oleh Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Serang, Hamdani kepada Serangnews.com, Sabtu 24 Oktober 2020. Selain menikmati alam, Presiden Soeharto memberikan bantuan Rumpon.

Ia berkeinginan masyarakat Pulau Tunda dapat menangkap ikan pada musim angin barat dan tidak berlayar jauh sampai ke laut provinsi lainnya. "Presiden Soeharto juga memberikan edukasi kepada masyarakat untuk menjaga rumpon dan membuat rumpon sebagai sumber penghasilan ikan di Pulau Tunda," ujar Hamdani menirukan cerita yang tercatat dalam dokumen sejarah wisata Pulau Tunda.

Baca Juga: Tujuh Tempat Hiburan Malam di JLS Kabupaten Serang Disegel

Baca Juga: Anak Jokowi Bakal Berbagi Kisah Sukses di Virtual Daihatsu Festival 2020

Pulau Tunda memang memiliki potensi bahari, berupa laut yang luas dan garis pantai dengan pasir putihnya. Selain juga keindahan biota bawah laut dengan berbagai macam jenis ikan hias, terumbu karang.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x