Diramalkan akan Ada Bencana Besar dan Krisis Kemanusiaan di Tahun 2022, Begini Nasihat Ahli Primbon Jawa

- 8 Desember 2021, 00:03 WIB
Ilustrasi: ramalan peristiwa besar di tahun 2022.
Ilustrasi: ramalan peristiwa besar di tahun 2022. /Pixabay/ Comfreak/

SERANG NEWS – Tidak akan lama lagi akan terjadi pergantian tahun menuju tahun baru 2022 yang diramalkan akan banyak peristiwa besar.

Peristiwa besar yang terjadi mulai tahun 2022 hingga 2024 ini diramalkan akan ada bencana alam hingga krisis kemanusiaan yang perlu diantisipasi bersama oleh semua manusia di dunia.

Menurut ahli primbon Jawa Mbah Yadi, kejadian-kejadian banyak membuat penduduk di dunia diselimuti kecemasan dan ketakutan yang bisa menjadikan persoalan pada tahun 2022-2024 tidak akan lebih ringan.

Baca Juga: Mengerikan, Ini yang Diramal Akan Terjadi di Tahun 2022, Mulai dari Bencana hingga Wabah

“Permasalah kehidupan kita akan semakin berat. Hal ini terpaksa saya katakan agar hati-hati dan berpasrah kepada Tuhan,” katanya dilansir SerangNews.com dari kanal YouTube Esa Produktion, Selasa 8 Desember 2021.

Harapan di tahun-tahun mendatang menjadi lebih baik menjadi harapan semua orang Tetapi, hal ini kemungkinan akan sangat sulit karena ini masalah global.

“Belum lagi hal yang berkaitan hidup yang akan semakin membelit. Kesulitan menangani bencana juga akan terjadi di mana-mana. Tidak hanya di Indonesia tapi di China, Eropa dan lain-lain,” ujarnya.

Baca Juga: Gunung Semeru Meletus Luncurkan Awas Panas Sabtu 4 Desember 2021, Ramalan Mbak You Terbukti Lagi?

“Gempa akan banyak di Jepang. Belum lagi puting beliung dan krisis sumber daya alam yang akan mejadikan kriris pangan. Negara-negara dunia akan terjadi resesi di tahun 2022 dan selanjutnya,” katanya memaparkan.

Kata dia, itu semua menjadi persolan dunia. Sebab, saat ini bumi sedang menata dirinya untuk mencapai keharminosan.

Perkembangan teknologi yang semakin pesat juga Akan menggantikan manusia.

“Jadi tenaga-tenaga manusia ini sudah banyak yang digantikan mesin, robotic. Dengan digantikannya tenaga manusia dengan robot atau mesin maka akan terjadi pengangguran di mana-dimana,” katanya.

Baca Juga: 5 Weton Diramalkan Primbon Jawa akan Sukses di Tahun 2022: Bersiap Hidup Enak dan Rejeki Lancar

Banyak pengangguran karena digantikan teknologi, lanjutnya, juga menjadi persoalan yang cukup mengkhawatirkan bagi keseimbangan.

“Orang sudah banyak kerja di rumah, dan pekerjaan manual diganti robot sehingga bisa terjadi cheos,” sambungnya.

Menurutnya, semua akan terlibat dalam masalah tersebut. Perubahan zaman akan terjadi sehingga manusia harus bisa melakukan antisipasi terhadap kemungkinan buruk yang bakal terjadi.

“Mau tidak mau kita harus terlibat di dalamnya. Suka tidak suka, kita harus ikut perubahan zaman,” katanya.

Baca Juga: Siap-siap, 3 Weton Ini Banjir Rezeki di Tahun 2022, Anda Termasuk?

“Makanya saya katakan ini, supaya kita hati-hati. Kita siap mengadapi era yang semakin modern dan tahu apa yang perlu kita siapkan,” katanya.

Ia berpesan agar manusia tetap menjaga nilai kemanusiannya. Selalu mengingat akan kebesaran Tuhan yang maha kuasa dan tidak berlaku sombong.

“Yang paling utama hadapi persoalan yang sulitkan manusia adalah menjadi manusia yang utuh, Maka yang paling penting adalah kita selalu berpasrah diri kepada yang maha kuasa, karena itu terjadi atau tidak tergantung kehendak Tuhan,” katanya.

“Mudah-mudaham kita dan anak keturuan kita dan sudara-saudara kita terhindar dari persoalan yang membelit kita dan diselamtkan dari bencana dan mahrabahaya,” tutup Mbah Yadi mengingatkan.***

Editor: Ken Supriyono

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah