Rombongan D'Masiv Kecelakaan hingga Mobil Rusak Parah, Polisi Beberkan Kronologi

27 Maret 2022, 21:10 WIB
Rian D'Masiv alami kecelakaan mobil di Situbondo /Foto: Kolase foto Instagram @rianekkypradipta , @aypnm/

SERANG NEWS - Personil D'Masiv yaitu sang vokalis Rian, drummer Wahyu, dan gitaris Rama mengalami kecelakaan mobil tunggal di daerah Situbondo, Jawa Timur.

Peristiwa ini disampaikan melalui akun Twitter Rian D'Masiv. Sang vokalis tidak mendapatkan luka serius.

"Kami mengalami kecelakaan di Situbondo saat perjalanan menuju Banyuwangi. Kondisi mobil rusak parah,” kata Rian D'Masiv dikutip SerangNews.com dari akun Twitter @RianEkkyP, Minggu, 27 Maret 2022.

“Tapi Alhamdulillah saya, Rama dan Wahyu selamat meskipun ada luka memar di mata kiri. Rama mendapat 5 jahitan di dagu, Wahyu memar di bagian dada," sambung Rian menuliskan pesannya.

Baca Juga: Rombongan Band D'Masiv Kecelakaan, Mobil Rusak Parah, Begini Kondisi Personilnya

Istri Rian D'Masiv, Sri Ayu Mustisari melalui akun Instagram pribadinya mengungkapkan bahwa Rian D'Masiv masih diberi keselamatan atas musibah yang dialami.

"Pah @rianekkypradipta Alhamdulillah selamat. Tuhan masih lindungi, semoga selalu, terus dan selamanya," tulis Sri Ayu Mustisari melalui Instagram, Minggu, 27 Maret 2022.

Namun, istri vokalis D'Masiv itu tidak menjelaskan secara spesifik kondisi sang suami. Dalam unggahanya tersebut, ia tampak sedang melakukan videocall dengan Rian.

Baca Juga: Channel YouTube NOAH Official dan Musica Studio Kena Hack, Rian D'masiv: Pantes

Berbeda dengan sang vokalis, kondisi Wahyu D'Masiv harus menjalani Medical Check Up sepulang dari Jawa Timur. Hal ini disampaikan oleh istrinya istrinya, Tian melalui unggahan instagram.

"Kondisi terkini sedang menunggu hasil ct scan dan rontgen. Suamiku & keluarga besar D'Masiv yang sekarang sedang berada di salah satu daerah di Jatim belum bisa balik ke Jakarta," katanya.

Berdasarkan keterangan polisi, insiden kecelakaan tunggal tersebut mengakibatkan tiga personel D'Masiv menderita luka ringan.

Baca Juga: Kematian Tangmo Nida Pembunuhan Berencana atau Murni Kecelakaan? Polisi Ajukan Tuntutan Dua Terduga

Kanit Kecelakan Lalu Lintas (Laka Lantas) Polres Situbondo, Ipda Kadek Yasa menerangkan, ada tiga orang penumpang dan satu supir yang berada di dalam mobil.

"Ada tiga penumpang dan satu sopir dalam kendaraan. Tiga penumpang (personel band d'Masiv mengalami luka ringan, sementara sopirnya tidak mengalami luka apapun," ungkap Ipda Kadek saat dikonfirmasi, dikutip SerangNews.com dari PMJ News.

Kadek menuturkan, kecelakaan tunggal tersebut berawal ketika kendaraan melaju dari arah Surabaya menuju Banyuwangi.

Baca Juga: Dinan Fajrina Beri Jawaban Menohok usai Dikabarkan Gugat Cerai Doni Salmanan dan Heboh Ramalan Donny Darko

Saat sampai di lokasi kejadian, mobil tiba-tiba oleng ke arah kanan dan menghantam pohon serta tiang lampu penerangan yang ada di sisi jalan.

Kadek menjelaskan, kecelakaan tersebut diduga akibat sopir mengantuk saat mengemudi sehingga tidak bisa mengendalikan laju kendaraan.

"Dari keterangan sopir, melaju dari arah barat ke timur dan tiba-tiba oleng ke kanan jalan. Tiga penumpang luka ringan, tadi sempat diobservasi di RSUD Asembagus sekitar satu jam. Katanya langsung ke Banyuwangi, " tuturnya.***

Editor: Ken Supriyono

Sumber: Twitter PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler