Bansos KLJ Rp1,8 Juta Sudah Masuk Rekening, Ini Pengumuman Pencairan KLJ, KPDJ dan KAJ bulan Desember 2021

- 14 Desember 2021, 18:13 WIB
Ilustrasi bansos.
Ilustrasi bansos. /Pixabay.com

SERANG NEWS - Jangan kaget jika bansos Kartu Lansia Jakarta (KLJ) sebesar Rp1,8 juta masuk rekening.

Dana bansos KLJ Rp1,8 juta triwulan IV akan dicairkan mulai Rabu 15 Desember 2021 besok.

Pengumuman pencairan bansos KLJ Rp1,8 juta disampaikan oleh Dinas Sosial DKI Jakarta melalui akun Instagram resminya.

Baca Juga: Alhamdulillah! KLJ, KPDJ dan KAJ Cair Rabu 15 Desember 2021, Segera Cek Rekening

"Dana bansos KLJ, KPDJ dan KAJ sudah dapat ditarik melalui mesin ATM Bank DKI mulai besok, 15 Desember 2021 ya," tulis akun Instagram @dinsosdkijakarta pada Selasa 14 Desember 2021.

"Jangan lupa untuk tetap mematuhi protokol kesehatan saat melakukan penarikan," tambahnya.

Selain KLJ, Kartu Penyandang Disabilitas Jakarta (KPDJ) dan Kartu Anak Jakarta (KAJ) masing-masing sebesar Rp900 ribu juga akan cair.

Baca Juga: Bantuan KLJ, KPDJ dan KAJ Cair Rabu 15 Desember 2021, Cek Rekening Dinsos DKI Jakarta Bilang Begini

Diketahui, bansos KLJ Rp1,8 juta merupakan bantuan bagi lansia yang tidak mampu untuk menunjang pemenuhan kebutuhan dasarnya.

Tujuan dari program ini adalah untuk peningkatan kesejahteraan lanjut usia dan pengentasan kemiskinan.

Halaman:

Editor: Masykur Ridlo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x