Bikin Rileks dan Nyaman, Ini 4 Wisata Alam Bandung yang Sejuk dan Asri, Cocok Banget Buat Healing

1 Oktober 2022, 19:30 WIB
Wisata Alam Bandung. /website Kawah Putih/

SERANG NEWS - Bikin rileks dan nyaman, ini 4 wisata alam Bandung yang sejuk dan asri.

4 wisata alam Bandung yang akan kami sajikan ini sangat cocok untuk kamu healing dari penatnya rutinitas kota.

Dengan lokasinya yang strategis wisata alam Bandung kerap kali jadi pilihan untuk berlibur terutama warga Jabodetabek.

Nah dirangkum dari berbagai sumber berikut ini adalah 4 wisata alam di Bandung yang asri dan sejuk. 

Baca Juga: 4 Destinasi Wisata Pandeglang Cocok untuk Mengisi Libur Weekend Bareng Keluarga

1. Kawah Putih

Tempat pertama ya g wajib banget kamu kunjungi untuk menikmati keindahan alam Bandung adalah Kawah Putih.

Berada di daerah Ciwidey, kawah vulkanik yang berwarna putih akibat kandungan belerang pada tanahnya ini merupakan spot foto pre-wedding yang sangat populer.

Pokoknya, jangan ngaku pernah ke Bandung kalau belum mampir ke wisata alam Bandung satu ini.

Untuk harga tiket masuk bagi kamu
wisatawan domestik cuku bayar Rp18.000/orang dan wisatawan mancanegeara Rp50.000/orang. 

Baca Juga: 7 Destinasi Wisata Bogor Hits dan Kekinian, Rasakan Sensasi Liburan Ala Eropa

2. Curug Tilu Leuwi Opan

Bergeser ke daerah Bandung Barat, ada wisata Curug Tilu Leuwi Opan yang menyimpan panorama alam yang indah.

Curug Tilu Leuwi Opan terkenal sebagai destinasi favorit untuk melakukan trekking ringan.

Disini, kamu bisa melakukan trekking dengan pemandangan alam yang indah dan juga suasana sungai dan air terjun yang mempesona.

Lokasinya berada di Jalan Ciwangun Indah Camp, Cihanjuang Rahayu, Parongpong, Bandung Barat.

Untuk harga tiket masuk yang dibanderol cukup murah kamu hanya perlu membayar Rp10.000 saja. 

Baca Juga: Hidden Paradise di Majalengka, Curug Ibu Jadi Destinasi Wisata Alam yang Cocok untuk Healing Hilangkan Penat

3. Gunung Tangkuban Perahu

Gunung Tangkuban Perahu adalah salah satu ikon wisata alam kota Bandung yang sangat populer.

Di tempat wisata alam ini kamu bisa melihat 2 kawah yang cukup terkenal, kawah paling besar dinamakan Kawah Ratu, berada di bagian atas situs wisata ini.

Sementara itu kawah kedua yang berada sekitar 1,2 Km dibawahnya dinamakan Kawah Domas.

Udara sejuk, hamparan kebun teh, lembah dan tingginya pohon pinus menemani perjalanan kamu menuju pintu gerbang kawasan Tangkuban Perahu.

Untuk memasuki kawasan Tangkuban Perahu, kamu harus membayar tiket Rp13.000 per orang ditambah tiket untuk kendaraan. 

Baca Juga: Bak Surga Tersembunyi, Ini 3 Destinasi Wisata Alam di Banten, Hidden Gem Banget Cocok untuk Healing

4. Curug Malela

Curug Malela adalah salah satu destinasi alam berupa air terjun yang berasal dari hulu sungai bagian utara Gunung Kendeng.

Gunung Kendeng sendiri adalah sebuah gunung berapi yang sudak tidak aktif di sebelah barat Ciwidey, kemudian mengalir melintasi sungai Cidadap hingga Gunung Halu.

Curug Malela memiliki ketinggian sekitar 60 meter dan lebar curug mencapai 70 meter, memiliki lima buah jalur air terjun yang akan menampakan keindahan dan kemegahan curug ini.

Apabila debit air menuju lokasi ini sedang banyak serta mengalir deras melewati air terjun ini, membuat curug ini dijuluki sebagai Niagara mini.

Lokasi Curug Malela berada diantara perbatasan Kabupaten Bandung dan Kabupaten Cianjur tepatnya berada di kampung Manglid Desa Cicadas, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung.

Demikian ulasan mengenai bikin rileks dan nyaman, ini 4 wisata alam Bandung yang sejuk dan asri.***

Editor: Kiki

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler