Kalahkan Wakil Prancis, Atlet Bulutangkis Asal Serang, Banten Masuk Final Yonex Thailand Open 2021

- 16 Januari 2021, 22:01 WIB
Atlet bulutangkis asal Serang Banten  Melati  Daeva Oktavianti dan pasangannya  Praveen Jordan lolos ke final Yonex Thailand open 2021.
Atlet bulutangkis asal Serang Banten Melati Daeva Oktavianti dan pasangannya Praveen Jordan lolos ke final Yonex Thailand open 2021. /Instagram bwf.official./

SERANG NEWS - Atlet bulutangkis Ganda campuran Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti berhasil melaju ke babak final Yonex Thailand Terbuka 2021.

Dengan keberhasilan ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi kontingen Indonesia terlebih bagi Banten karena salah satunya merupakan warga Serang Banten.

Atlet kelahiran Serang, 26 Oktober 1994 ini merupakan pemain asal klub PB Djarum. Ia merupakan peraih medali emas Kejuaraan Dunia Junior BWF 2012 bersama Edi Subaktiar.

Tiket final didapat setelah mereka berhasil menyingkirkan wakil Prancis, Thom Gicquel dan Delphine Delrue di babak semifinal dengan skor 21-16, 23-21.

Baca Juga: Disiarkan Live TVRI, ini Jadwal Lengkap Bulutangkis Yonex Thailand Open 2021 Besok Pagi 

Baca Juga: Tanpa Minion, Tim Bulutangkis Indonesia Siap Tempur di Thailand Open 2021

Dalam pertandingan yang digelar Sabtu 16 Januari 2021 di Impact Arena, Bangkok, menghabiskan waktu 46 menit.

Kemenangan Praveen dan Melati ini juga membalas kekalahannya saat bertemu di Daihatsu Indonesia Master 2020 dengan rubber game, 19-21, 21-14, 18-21.

"Kami merasa pasangan Prancis bermain bagus hari ini. Mereka punya pola yang menyulitkan," ungkap Praveen, pemain yang disapa dengan panggilan Ucok ini kepada Tim Humas dan Media PP PBSI.

Halaman:

Editor: Kiki

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x