CEK FAKTA: Jokowi Marah dan Tindak Tegas Rizal Ramli Selalu Fitnah Pemerintah? Ini Fakta Sebenarnya

- 1 Agustus 2021, 15:01 WIB
CEK FAKTA: Jokowi Marah dan Tindak Tegas Rizal Ramli Selalu Fitnah Pemerintah? Ini Fakta Sebenarnya
CEK FAKTA: Jokowi Marah dan Tindak Tegas Rizal Ramli Selalu Fitnah Pemerintah? Ini Fakta Sebenarnya /Tangkapan layar YouTube/Pilar Istana//

SERANG NEWS- Klaim sebuah video menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) marah, dan tindak tegas ekonom senior, Rizal Ramli karena selalu fitnah Pemerintah, beredar luas dan viral.

Video berdurasi 8 menit, 29 detik, dan telah ditonton 1,1 ribu kali itu diketahui diunggah oleh channel YouTube Politik Istana pada Minggu 1 Agustus 2011.

Pantauan SerangNews.com, video yang beredar itu diberi judul "BERITA VIRAL ~ KRITIK PEDAS RIZAL RAMLI BERUJUNG PETAKA ~ VIRAL TERBARU JOKOWI"

Namun setelah ditelusuri sampai menit terakhir video tersebut diketahui tidak ada informasi resmi dan valid mengenai Presiden Jokowi tindak tegas Rizal Ramli karena selalu fitnah Pemerintah.

Baca Juga: CEK FAKTA: Rocky Gerung Bertekuk Lutut Depan Jokowi di Istana, Sampai Terdiam Seribu Bahasa, Ini Faktanya

Dalam video juga tidak beredar gambar yang memperlihatkan pertemuan Jokowi dengan Rizal Ramli ataupun dengan Moeldoko seperti gambar yang ada di thumbnail.

Namun justru faktanya, bahwa isi dalam video tersebut hanya membahas tentang pernyataan maupun pandangan Rizal Ramli terkait kebijakan-kebijakan pemerintah yang tanpa ada kesan menghormati Presiden Joko Widodo, yang disorot netizen dan pengiat media sosial.

Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Rizal Ramli diketahui kerap melontarkan kritik pedas dan berseberangan dengan pemerintahan Presiden Jokowi.

Ekonom senior ini juga tak jarang, melempar kritikan tajam terhadap kebijakan dan program pemerintah yang dinilai tak pro rakyat.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x