CEK FAKTA: Fadli Zon Dikabarkan Ingin Lengserkan Jokowi, Lalu Dicopot dari Kursi DPR RI, Berikut Faktanya

- 31 Juli 2021, 14:47 WIB
CEK FAKTA: Fadli Zon Dikabarkan Ingin Lengserkan Jokowi, Lalu Dicopot dari Kursi DPR RI, Berikut Faktanya
CEK FAKTA: Fadli Zon Dikabarkan Ingin Lengserkan Jokowi, Lalu Dicopot dari Kursi DPR RI, Berikut Faktanya /Tangkapan layar YouTube/Gerbang Politik//

SERANG NEWS- Sebuah video viral beredar di YouTube, mengklaim politisi Partai Gerindra, Fadli Zon berakhir dicopot dari kursi DPR RI.

Lantas benarkan informasi tersebut? Berikut penelusuran cek fakta yang dilakukan SerangNews.com.

Video berdurasi 10 menit, 13 detik, dan telah ditonton 4,2 ribu kali itu diunggah oleh channel YouTube Gerbang Politik, Sabtu 31 Juli 2021.

Video tersebut lantas diberi judul "BERITA TERBARU ~ HUKUMAN SETIMPAL !! TERNYATA INI DALANG DI BALIK KERUSUHAN DI ISTANA ..."

Sementara terlihat pada thumbnail sebagai cover video tercatut narasi yang bertuliskan:

Baca Juga: CEK FAKTA: Rocky Gerung Bertekuk Lutut Depan Jokowi di Istana, Sampai Terdiam Seribu Bahasa, Ini Faktanya

"~~TERKUAK...!!!!
INGIN LENGSERKAN JOKOWI
FADLI ZON BERAKHIR DI COPOT DARI KURSI DPR RI"

Namun, setelah ditelusuri SerangNews.com bahwa ternyata kalau isi narasi dalam video tersebut tak ada keterangan resmi yang valid mengenai Fadli Zon di copot dari kursi DPR RI, seperti apa yang ditulis pada judul dan thumbnail.

Faktanya, bahwa narasi video tersebut adalah pembacaan artikel berita yang salah satunya dari Pikiranrakyatdepok.com dengan judul "Tak Jadi Ada Demo Jokowi End Game, Fadli Zon Sebut Buat Malu Dunia Intelijen, Ferdinand: Tak Malu Asal Bicara." Ada juga kutipan-kutipan akun tokoh politik di Twitter.

Halaman:

Editor: Ken Supriyono

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x